Lokasi Wisata Strategis untuk Melihat Sunset di Sulawesi Selatan - Indonesia merupakan negara maritim yang secara geografis mempunyai wilayah teritorial perairan serta laut yang lebih luas. Indonesia pun adalah negara kepulauan yang pastinya memiliki banyak lokasi alam dengan keindahan natural yang esotik.
Diantara pulau-pulau di Indonesia terdapat salah satu pulau yaitu Celebes Island yang mempunyai destinasi wisata oke punya, lho, Dears. Tak hanya kulinermya saja, namun Sulawesi Selatan juga menyuguhkan banyak tempat-tempat dengan pemandangan alam yang mampu menarik wisatawan untuk berkunjung.
7 Lokasi Wisata Strategis untuk Melihat Sunset di Sulawesi Selatan, pantai Pa'badilang Selayar, foto Trip Trus |
7 Lokasi Wisata Strategis untuk Melihat Sunset di Sulawesi Selatan
Di tiap sudut Pulau Sulawesi Selatan ini ada saja lokasi-lokasi menarik untuk dapat dijadikan sebagai spot yang instagramable, tentunya kamu bisa nikmati keindahan senja yang bisa membuat kamu terpana akan pesonanya.Kalau kamu ada kesempatan mengunjungi Sulawesi Selatan, jangan sampai melewatkan beberapa lokasi berikut ini yang merupakan destinasi wisata terbaik untuk melihat panorama sunset yang membuat mu terpaku karena takjub.
Pantai Losari
Pantai Losari, foto Masbei.com |
Destinasi wisata satu ini pasti sudah terlalu mainstream dan tak asing lagi bagi traveller. Walaupun begitu, tak bisa dipungkiri bahwa Pantai Losari merupakan tempat yang sangat strategis kalau kamu ingin menikmati senja di pinggiran pantai saat sore menjelang.
Indahnya pemandangan sunset yang mewarnai langit ini selalu menjadi tempat pilihan para wisatawan melepas penat sambil menyantap berbagai macam kuliner yang dijajakan sekitaran pantai.
Pulau Dutungan
Pulau Dutungan, foto Matakita
|
Pulau ini terletak di Palanro Kec. Mallusetasi, Kab. Barru, Sulawesi Selatan. Pulau Dutungan akan menawarkan senja yang mempesona. Tidak hanya sunset yang luar biasa, di pulau ini pun kamu akan disuguhkan eksotiknya hamparan pasir putih pantai di sana dan tanaman bakau yang turut menyelimuti.
Meskipun pulau kecil, kamu akan menemukan fasilitas berupa penginapan bagi para pengunjung yang ingin menghabiskan waktu untuk tinggal lebih lama dan mengeksplor tiap penjuru keindahan yang ada di Pulau Dutungan.
Pantai Tanjung Bira
Pantai Tanjung Bira, pasirpantai
|
Pantai ini terletak kurang lebih 210 km dari pusat kota Makassar, tepatnya ada di Kabupaten Bulukumba. Di pantai Tanjung Bira, kamu akan disuguhi pemandangan dua pulau yang indah, yakni Pulau Kambing dan Pulau Liukang Loe. Dua pulau tersebut tidak berpenghuni.
Di pantai terdapat pasir putih lembut beserta batu karang yang indah membuat Tanjung Bira menjadi primadona dikalangan wisatawan domestik ataupun luar negeri. Apalagi sudah banyak fasilitas yang bisa dimanfaatkan pengunjung di pantai ini.
Fasilitas yang ada seperti tempat parkir, penginapan, hotel, villa, bungalow, restaurant dan pelabuhan feri. Dijamin kamu gak akan nyesal deh kalau kamu kesini, Dears!
Gunung Latimojong
Gunung Latimojong, steeinit
|
Gunung tertinggi di Pulau Sulawesi adalah Gunung Latimojong, gunung ini terletak di Kabupaten Enrekang, Sulawesi Selatan. Gunung yang berada di wilayah paling utara Sulawesi Selatan ini tak pernah gagal menghipnotis pengunjungnya dengan langit yang berhiaskan semburat jingga di Puncak Rante Mario tempat paling ujung dari Gunung Latimojong.
So, buat kamu pecinta alam dan gemar mendaki gunung pastikan Gunung Latimojong masuk dalam list untuk kamu kunjungi. Jadi, segera mungkin buatlah planning, karena panorama alam gunung ini sendiri sangat menakjubkan ditambah sunsetnya dijamin kamu gak bakalan kecewa, deh!
Pantai Pa'Badilang
Pantai Pa'bailang, foto kaskus
|
Pantai Pa'badilang terletak di Kepulauan Selayar, di Dusun Je'ne Kikki, Desa Bungaiyya, Kec. Bontomatene, Kab. Selayar. Untuk menuju tempat ini sekitar 45 km dari Kota Benteng Selayar dan 5 km dari Pelabuhan Pamatata. Keindahan destinasi pantai ini tak akan membuat kata menyesal keluar bila telah mengunjunginya.
Meski jarak menuju pantai cukup jauh, namun hasilnya akan setimpal dengan keindahan yang ditampilkan pantai ini. Pantai ini masih asli dan natural karena belum terlalu ramai pengunjungnya.
Coba bayangin, deh, kamu berada di pantai alami dengan langit diwarnai sunset di sore hari, pastinya damai banget, kan, Dears. Tempat ini sangat cocok untuk kamu yang menginginkan suasana tenang dan natural.
Pegunungan Karst atau Rammang-Rammang
Pegunungan Karst, foto Pinterest
|
Rammang-Rammang merupakan sebuah destinasi wisata yang berada di Desa Salenrang, Kec. Bontoa, Kab. Maros, Sulawesi Selatan. Pegunungan karst ialah pegunungan terbesar ketiga di dunia dan memiliki spot instragramable buat kamu yang ingin menyaksikan sunset orange keemasan ini.
Ditambah lagi panorama alam yang tak kalah menakjubkan, pemandangan yang membentang luas di sekitar pegunungan karst, tentu hal ini akan membuat kamu enggan memalingkan pandangan bahkan bisa bikin susah move on. (asal jangan susah move on dari mantan, yak. Karena mantan tak layak diingat maupun dikenang,, eeaaa,, hehe)
Pantai Akkarena
Pantai Akarena, job-like.com
|
Selain pantai Losari di Makassar pantai Akkarena merupakan pilihan yang tepat untuk mengabadikan momen kebersamaan dengan pasangan halal kamu ketika sore hari sembari menikmati pesona senja dari pinggir pantai.
Banyak wisatawan yang memang sengaja datang saat menjelang sore hanya sekadar melihat sunset atau matahari terbenam. Pihak pengelola pun menyediakan musik yang akan turut menemani dan pastinya menambah suasana di sore harimu jadi makin romantis.
Nah, itu dia, Dears, lokasi wisata strategis buat menyaksikan sunset di Celebes Island yakni Sulawesi Selatan. Jadi, kalau kamu mau mengunjungi destinasi wisata di atas, jangan sampai lupa siapkan kamera maupun handphone untuk mengabadikan momen sunset dan panorama alam yang indah, ya!
Happy Traveling and Stay Safe Wherever You Are.
#ODOP #day13
#Estrilook Community
Lokasi wisata strategis di celebes
ReplyDelete